Friday, 29 July 2016

ZAT ADIKTIF DAN AKIBAT MENYALAHGUNAKAN NARKOBA SERTA CARA MEWASPADAINYA

ZAT ADIKTIF

Yang dimaksud zat adiktif disini adalah bahan atau zat yang berpengaruh psikoaktif diluar yang disebut Narkotika dan Psikotropika, meliputi :

a. Minuman berakohol
Mengandung etanol etil alkohol, yang berpengaruh menekan susunan syaraf pusat, dan sering menjadi bagian dari kehidupan manusia sehari-hari dalam kebudayaan tertentu. Jika digunakan sebagai campuran dengan narkotika atau psikotropika, memperkuat pengaruh obat/zat itu dalam tubuh manusia.
Ada 3 golongan minuman berakohol, yaitu :
- Golongan A: kadar etanol 1-5%, (Bir)
- Golongan B : kadar etanol 5-20%, (Berbagai jenis minuman anggur)
- Golongan C : kadar etanol 20-45 %, (Whiskey, Vodca, TKW, Manson House,Johny Walker, Kamput.)

Jenis alkohol lain
metanol:
spiritus à desinfektan, zat pelarut atau pembersih
disalahgunakan à berakibat fatal meskipun dalam konsentrasi rendah.

b. Inhalansia
(gas yang dihirup) dan solven (zat pelarut) mudah menguap berupa senyawa organik, yang terdapat pada berbagai barang keperluan rumah tangga, kantor dan sebagai pelumas mesin. Yang sering disalah gunakan, antara lain : Lem, thinner, penghapus cat kuku, bensin.




c. Tembakau
Pemakaian tembakau yang mengandung nikotin sangat luas di masyarakat. Pada upaya penanggulangan NAPZA di masyarakat, pemakaian rokok dan alkohol terutama pada remaja, harus menjadi bagian dari upaya pencegahan, karena rokok dan alkohol sering menjadi pintu masuk penyalahgunaan NAPZA lain yang lebih berbahaya.



d. Kafein
Zat stimulansia dapat menimbulkan ketergantungan jika dikonsumsi melebihi 100 mg/hari atau lebih dari dua cangkir kopi ketergantungan psikologis. Minuman energi sering kali menambahkan kafein dalam komposisinya.




AKIBAT MENYALAHGUNAKAN N A R K O B A

DAMPAK NARKOBA TERHADAP TUBUH
a. Badan mulai kurus, kulit mengeriput.
b. Mulai timbul bercak-bercak merah 
c. Pupil mata membesar
d. Sekitar mata merah, muncul bisul merah
e. Pupil mata turun, kulit kendor
f.  Raut wajah semakin tua
g. Semakin tidak terurus
h. Hidup dengan HIV-AIDS bahkan bisa GILA atau MATI ………
i.  Merusak Kulit
j.  Bisul pada pembuluh darah
k. Narkoba mematikan sel-sel jaringan tubuh
l.  Jaringan-jaringan mati mengelupas
MANUSIA ZOMBI MASA DEPAN

Kapan dan dimana narkoba biasa beredar

WASPADAI tempat dan saat seperti ini
(Saat seperti ini seringkali teman menawarkan untuk mencoba)

a. Pesta ulang tahun teman
b. Pesta perpisahan sekolah yang diadakan diluar sekolah atau diluar kota
c. Acara study tour keluar kota yang kurang mendapat pengawasan guru
d. Tempat”gaul” seperti diskotek, mall,cafe, pub, karaoke dll

INGAT !! ... Teman sejati tidak akan menawarkan narkoba
Hindari kelompok/teman yang kita tahu merupakan pengguna narkoba
Pilihlah teman yang biajk dan bersih dari narkoba
Kadang-kadang ada teman yang akhirnya gagal untuk mengatakan “TIDAK” dan memutuskan untuk mencoba benda itu.

Dengan mengatakan “TIDAK” bisa memberikan pengaruh positif pada teman yang ragu-ragu.
a. Narkoba tidak akan menolong untuk melupakan masalah.
b. Narkoba hanya dapat menolong sementara melupakan masalah.
c. Bahkan justru narkoba akan membuat masalah baru.
d. Narkoba menjadikan tubuh dan pikiran kita menderita karena pengaruhnya yang sangat merusak.
e. Bahkan akibat narkoba kita bisa masuk penjara.
f. Narkoba tidak bisa membuat menjadi “keren” (cool).

Libatkan diri pada aktifitas yang positif seperti kegiatan olah raga, sosial, keagamaan atau  pergi rekreasi dengan kelompok, teman/keluarga agar :
a. Lebih mandiri
b. Lebih dapat mengembangkan jati diri
c. Mampu mengambil keputusan sendiri
d. Lebih mampu berkomunikasi dengan orang lain
e. Mmepertahankan keinginan kamu dalam berprestasi
f. Membuat hidup lebih menarik dan bahagia

Tapi, bagaimana dengan yang sudah terlanjur terlibat dengan narkoba...
Apakah itu merupakan “akhir dunia” ...
Tentu tidak
Yang harus kita lakukan ...
a. Berniat untuk berhenti
b. Mengakui dengan jujur pada orang terdekat terutama orang tua
c. Tunjukkan bahwa kita perlu pertolongan mereka
d. Bersama keluarga mencari bantuan seorang profesional
BERTOBATLAH ...

No comments:

Post a Comment