Friday, 29 July 2016

SIFAT UTAMA NARKOTIKA DAN RESIKO MEDIS PENGGUNA NARKOBA

SIFAT UTAMA NARKOTIKA 

1. SUGESTI"
KEINGINAN YANG TAK TERTAHANKAN TERHADAP ZAT YANG TERKANDUNG DALAM NARKOBA DIMAKSUD
2. TOLERANSI
KECENDERUNGAN  UTK MENAMBAH DOSIS
3. KETERGANTUNGAN SCR PSIKIS
CEMAS, GELISAH, DEPRESI, EMOSIONAL
4. KETERGANTUNGAN SCR FISIK
GEJALA PUTUS ZAT/SAKAU DERITA BADAN YG SANGAT HEBAT SHG DORONG UTK PAKAI LAGI

PENYEBAB KEINGINAN ORANG menjadi tidak waras MENYALAHGUNAKAN NARKOBA

a. Keingintahuan yang besar tanpa sadar akibatnya
b. Keingintahuan untuk mencoba karena penasaran
c. Keinginan untuk bersenang-senang (just for fun)
d. Keinginan untuk mengikuti trend
e. Keinginan untuk diterima oleh lingkungan
f. Lari dari kebosanan atau kegetiran hidup
g. Adanya pengertian yang salah bahwa penggunaan sekali-kali tidak menimbulkan ketagihan
h. Tidak siap mental untuk menghadapi tekanan pergaulan, sehingga tidak mampu menolak narkoba secara tegas
i. Semakin relatif mudah mendapatkan narkoba ...

Makin parah dengan 
RESIKO PSIKOSOSIAL SEPERTI :
a. Mengubah kita menjadi pemurung, pemarah, pencemas, depresi, paranoid, mengalami gangguan jiwa.
b. Menimbulkan sikap masa bodoh, tidak peduli dengan penampilan, jadi malas, serta tidak ada sopan santun.
c. Menjadi pencuri, menjual barang milik keluarga untuk membeli narkoba.
d. Tidak ragu untuk melakukan hubungan seksual secara bebas, tidak peduli norma2.
e. Melakukan tindakan kriminal...jambret, nodong,copet dll.

KENYATAAN YANG PERLU DIKETAHUI..
a. Menghilangkan kebiasaan “ketagihan” adalah perjuangan seumur hidup..... Bagi mantan pemakai narkoba SUGESTI.
b. Kemungkinan kambuhnya (RELAPSmantan pecandu narkoba menjadi pecandu kembali sangat tinggi.
c. Banyak korban narkoba yang menjadi penjahat atau pencuri untuk dapat membiayai kebiasaan mereka menggunakan narkoba.
d. Korban narkoba bukan saja membuat dirinya sendiri menderita tapi juga keluarga, temen-teman bahkan semua orang yang dicintainya menderita.

SITUASI YANG RENTAN HIV DAN AIDS

- USIA PRODUKTIF ANTARA UMUR 14 – 49 TAHUN
- MARAKNYA TEMPAT-TEMPAT HIBURAN, JAUH DARI KELUARGA (kurang pengawasan, kost), SEKOLAH atau PEKERJAAN YANG SELALU BERPINDAH-PINDAH, DEKAT DENGAN LINGKUNGAN RENTAN (tempat prostitusi legal/tersembunyi) DLL.
- MELAKUKAN AKTIVITAS SEKSUAL BUKAN DENGAN PASANGAN SENDIRI DAN TANPA KONDOM.
- PEMAKAIAN NARKOBA JARUM SUNTIK YANG DIHARAPKAN UNTUK MENDAPATKAN KESENANGAN SESAAT, KEBUTUHAN AKAN KETAGIHAN NARKOBA, BAHKAN SEBAGAI STIMULAN.
- PENGGUNAAN JARUM SUNTIK BERSAMA-SAMA BAGI LAHGUN NARKOBA, MERUPAKAN SALAH SATU PENYUMBANG TERBESAR (40 – 50 %) BAGI KASUS HIV DAN AIDS. (perilaku berbagi jarum suntik dengan pengguna yang telah terinfeksi HIV).

KENAPA PENYEBAB HIV DAN AIDS DAPAT MEMBAHAYAKAN KEHIDUPAN MANUSIA

Setiap sel dalam tubuh memiliki CD4 (sel darah putih) di permukaannya berfungsi untuk melawan berbagai macam infeksi yang ada. Jadi walau banyak infeksi dari berbagai sumber, kita tidak setiap saat menjadi sakit, ini dikarenakan CD4 masih bisa berfungsi dengan semestinya untuk melawan berbagai infeksi. Namun jika CD4 berkurang,karena dimakan oleh virus HIV maka mikroorganisme yang patogen di sekitar kita akan dengan mudah masuk dalam tubuh manusia dan menimbulkan penyakit.
PEMAKAIAN JARUM SUNTIK BERGANTIAN

Penggunaan Jarum Suntik & HIV/AIDS di Dunia
Diperkirakan terdapat 13.2 juta pengguna jarum suntik di dunia.
Penggunaan jarum suntik sudah dilaporkan di 134 negara.
Di 114 di antaranya melaporkan adanya HIV di kalangan pengguna narkoba suntiknya.
Epidemi di kalangan pengguna narkoba suntik menunjukkan adanya keragaman pada berbagai tingkat, tingkat regional maupun tingkat negara.
Epidemi di kalangan pengguna narkoba suntik menyumbang banyak pada epidemi di Asia
Menggunakan 1 jarum untuk beberapa orang bergantian bergantian
65 % dari pengguna Narkoba (data RSKO).
Umumnya setelah 2-4 tahun menggunakan narkoba lain.
Narkoba yang sering digunakan heroin dan shabu-shabu(MDMA) sedikit kokain.
BUAT YANG MASIH NEKAT !!!... Tanggung sendiri

RESIKO MEDIS PENGGUNA NARKOBA.

1. Meracuni sistem syaraf pusat .... Mau jadi gila !!
2. Penurunan kualitas berfikir dan daya ingat ..... Mau jadi orang tolol !!..
3. Merusak berbagai organ vital, seperti hati, ginjal, jantung, paru2, sumsum tulang dll
4. Bisa tertular penyakit hepatitis, HIV-AIDS
5. Kalau OVER DOSIS.... (one way tiket)
SAKAW / GEJALA PUTUS OBAT

TAHAPAN MENJADI orang gila . . . PECANDU NARKOBA :

Selalu diawali dengan coba-coba
Pemakai sosial... Pakai hanya saat bergaul
Pemakaian situasional... Saat kesal, sedih, kecewa, bermasalah
Pemakaian jadi semakin sering... Penyalahgunaan (akan meningkat menjadi sering pakai... Tidak perlu dipengaruhi atau sedang bermasalah)
Puncaknya tahap ketergantungan... Bila tidak pakai….. SAKAU

1 comment:

  1. Saya rasa Blog Anda Sangat bermanfaat Bagi SEMUA Pembaca Dan terima kasih differences Blog Anda
    dewa poker

    ReplyDelete